Kamis, 01 September 2011

menu khas lebaran di Samarinda


Lebaran telah tiba, lebaran telah tiba.. yah itulah situasi hari ini!! Tepatnya tanggal 1 september 2011, lebaran di hari ke-2  beberapa teman mengadakan open house. Berasama-sama teman saya melalukan kunjungan door to door untuk silahturahmi. Yah selain bersilahturahmi, tujuan saya adalah wisata kuliner di setiap rumah (walau niatnya juga dapat THR hehehe). Karena biasanya setiap rumah menyajikan masakan rumahan yang di buat sendiri, walau kemungkinan ada yang memesan melalui katring. Namun apapun itu, masakan yang ada selalu mempunyai cita rasa sendiri.


Secara umum saya mencoba berbagai menu yang disajikan, seperti roti canai dengan kari daging + sambal goreng hati, Sate Ayam dengan lontong dan soto banjar. Sebagai menu penutup saya mencoba brownies coklat keju, lapis legit kismis,  kue bolu seta pudding coklat dan pudding koktail.

Roti Canai+kari daging+sambal goreng ati
Roti canai adalah makanan yang berasal dari India, namun sering kali di Indonesia di sajikan saat acara yang cukup besar atau seperti lebaran kali ini. Rotinya yang tebal dan terasa gurih mentega, dan sebagai pelengkap untuk menghindari rasa monoton digunakan kari daging. Namun disini juga saya menambahkan sambal goreng hati  yaitu ,  hati  sapi yang digoreng berasama kentang yang dibentuk seperti keripik dengan bumbu sambal.  Sedikit berbeda dengan biasanya, namun rasanya tetap nyambung di lidah.
Sate ayam+lontong
Sate ayam dengan lontong, ini makanan yang umum sering dibuat di setiap acara, rasanya yang enak dan cocok setiap saat. Sate sendiri adalah sebuah potongan-potongan daging yang ditusuk pake lidi dan dilumurin saus kacang. Makanan ini umum dapat ditemukan di berbagai sudut jalan, dan rasanya juga sudah umum. Namun yang berbeda biasanya sate buatan rumahan lebih besar dagingnya dan ada rasa khasnya (entah apa! ).  
Soto Banjar+sate
Soto banjar, soto ini biasanya yang paling banyak disajikan buat tamu-tamu di hari lebaran khususnya jika tuan rumah adalah orang banjar. Namun sekarang tidak hanya orang banjar yang menyajikan, masyarakat umum juga menyajikan. Mungkin karena sudah menjadi kebiasan umum. Soto banjar selalu menggunakan lontong dan bihun sebagai bahan pokoknya. Selain itu tidak lupa perasan jeruk nipis sebagai penyegar asam-asam gurih. Saya biasanya makan soto jarang menggunakan tambahan kecap dan sambal, saya hanya menggunakan jeruk nipis sebagai penambah rasa.

bakso
Bakso, bakso adalah salah satu menu yang sering disajkan saat lebaran. rasanya yang enak dan banyak disukai oleh banyak orang. 
Setelah menu berat, sekarang saya berikan menu pelengkap atau penutupnya (tidak termasuk  kue kering atau makanan dalam toples).
Kue bolu dan lapis legit kismis, sebetulnya kurang lebih sama yang ada di jual secara umum, jadi kurasa rasanya sama saja. Mungkin untuk lapis legitnya ada tambahan kismis di topingnya menambah rasa kuenya.
Brownies coklat keju

Brownies coklat keju, brownies ini mendapat sentuhan coklat pasta yang dilelehkan serta krim coklat dan ditaburi parutan keju. Rasanya sungguh enak, namun karena perut sudah terasa penuh saya hanya makan dua saja. Rasanya yang sangat lezat terbukti, brownies tersebut habis dalam waktu singkat oleh rombongan kami.. hahahahah
Puding Cocktail
Puding coklat











Puding coklat dan koktail rasanya sudah sangat umum, namun tetap rasanya enak dilidah. Pudding coklat terasa banget coklatnya, dan diatasnya diberi toping fla susu. Sedangkan yang koktail ada pudding rasa buah jeruk atau mangga (maaf lupa) dan diberi toping berbagai buah yang dipotong dadu.

Over all, disini saya belum menemukan salah satu makanan khas Kalimantan yaitu ketupat Kandangan. Ketupat kandangan  sedikit berbeda dengan ketupat pada umunya, yaitu ketupat nya lebih keras tidak lembut ditambah kuah opor dan dengan lauk ikan haruan . cara makannya sendiri dengan menggunakan tangan dan dengan cara dihancurkan ketupatnya pakai tangan. secara pribadi saya menggunakan daging ayam atau telur, karena saya sendiri kurang suka dengan ikan haruan :D. Biasanya di rumah saya menyajikan menu ini saat lebaran, tapi untuk tahun ini hanya ketupat dengan opor biasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar